28 Maret 2009

Selamat buat PLN Flores Bagian Barat (Penerima Sertifikat ISO 9001:2000)

Oleh Frans Anggal

PT PLN Flores Bagian Barat, PLN Ranting Labuan Bajo, dan PLE Ende menerima Sertifikat ISO 9001:2000 dari Komite Akreditasi Nasional (KAN), Lembaga Sertifikasi Sistem Mutu, dan IAF. Sebuah pencapaian yang patut dibanggakan.

ISO (International Standardization for Organization) 9001:2000 merupakan salah satu standar Sistem Manajemen Mutu yang telah berkembang di negara maju. Sistem ini diakui secara internasional dan sudah diadopsi oleh Indonesia menjadi ISN 19-9901:2001.

Sistem Manajemen Mutu itu sendiri memiliki delapan prinsip. Salah satunya dan merupakan prinsip pertama: “fokus pada pelanggan”. Artinya: harus memahami kebutuhan pelanggan, memenuhi kebutuhan pelanggan, berusaha melebihi persyaratan pelanggan, dan secara proaktif menetapkan level kepuasan pelanggan.

Kalau PT PLN Flores Bagian Barat, PLN Ranting Labuan Bajo, dan PLE Ende menerima Sertifikat ISO 9001:2000, itu berarti ketiganya sudah benar-benar berfokus pada pelanggan. Kesimpulan seperti ini bisa mengundang perdebatan kalau pelanggan dimintai pendapat. Apakah PLN sudah memahami kebutuhan pelanggan? Apakah PLN sudah memenuhi kebutuhan pelanggan? Apakah PLN sudah berusaha melebihi persyaratan pelanggan? Apakah PLN sudah secara proaktif menetapkan level kepuasan pelanggan?

Jawaban pelanggan mudah ditebak. Dalam kondisi nyata kelistrikan Flores saat ini, lebih banyak jawaban tak sedapnya. Namun, apa pun jawaban, penerimaan Sertifikat ISO 9001:2000 tetap merupakan pencapaian berharga.

Sertifikat ini merupakan bentuk pengakuan dari pihak independen terhadap organisasi yang sudah menerapkan Sistem Manajemen Mutu yang menjadi acuannya. Suka atau tidak suka, setuju atau tidak setuju, sertifikat ini merupakan bukti bahwa standar benar-benar sudah diterapkan. Ini yang patut dibanggakan.

Namun, kebanggaan saja tidaklah cukup. Sertifikat bukanlah tujuan akhir. Banyak organisasi yang mengejar sertifikat karena diminta oleh mitra kerjanya tanpa disertai upaya meningkatkan kinerja sistem. Kita berharap PT PLN Flores Bagian Barat, PLN Ranting Labuan Bajo, dan PLE Ende tidak seperti itu. Sertifikat ISO 9001:2000 harus menjadi cambuk untuk menjadi lebih baik dalam melayani pelanggan.

PLN menganut falsafah mulia: pembawa kecerahan dan kegairahan dalam kehidupan masyarakat yang produktif. Artinya, keberhasilan perusahaan tidak hanya ditentukan oleh besarnya laba, tapi juga oleh kemampuan memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan sehingga mereka mampu ikut serta secara aktif dalam kegiatan produktif dan memperoleh kehidupan sejahtera. Patrikan semuanya itu jadi nyata, tidak di atas selembar sertifikat, tapi di hati setiap pelanggan. Selamat buat PLN!

"Bentara" FLORES POS, Selasa 13 Januari 2009

Tidak ada komentar: